Surabaya, (BA) – Saat ini, hotel-hotel semakin berlomba menghadirkan pengalaman menginap yang tak terlupakan. Salah satu cara yang semakin populer adalah dengan menggabungkan seni rupa ke dalam desain interior mereka.
Instalasi seni, dengan bentuk dan konsepnya yang unik, menjadi pilihan menarik untuk memperkaya estetika ruangan.
![](https://demo.pojoksoft.com/kibaran/wp-content/uploads/2024/01/design4223.jpg)
Dikutip dari laman suara.com, Belum lama ini, The Westin Surabaya meluncurkan Westin FestivART, serangkaian pameran seni dan kolaborasi dengan seniman dan museum terkemuka.
Ia memamerkan koleksi terbarunya yang memikat secara eksklusif di The Westin Surabaya, dan pameran tunggal pertamanya di Orasis Art Space.
Kedua karya instalasi tersebut berupa rangkaian benang rajut dan dakron yang didominasi warna merah muda kemerahan, menambah kesan cerah dan hangatnya masa ‘Festive’.
Dari siaran pers yang Suara.com terima, Complex Marketing and Communications Manager The Westin Surabaya dan Four Points Pakuwon Indah Surabaya, Tessa Zelyana mengatakan, ia mendengar bahwa banyak seniman berbakat yang lahir dan besar di Surabaya, harus melanjutkan karier di kota lain karena keterbatasan wadah dan kesempatan.
Nah, Westin FestivART dapat dikunjungi mulai tanggal 21 November 2024 hingga 2 Februari 2025 di The Westin Surabaya ya!